Selasa, 19 Maret 2019

Dukung Jokowi-Ma’ruf, JKSN NTB Apresiasi Keputusan H Najmul Akhyar


MATARAM – Akhirnya teka teki arah dukungan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Lombok Utara (KLU), H Najmul Akhyar dalam Pilpres mendatang, terjawab sudah.

Najmul menjatuhkan pilihannya kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres dan cawapres) nomor urut satu (1), yakni H Joko Widodo dan KH Ma’ruf Amin.

Sebagaimana diketahui bersama, bahwa Partai Demokrat merupakan partai pengusung Paslon nomor urut dua (2) yakni Prabowo-Sandi.

“Saya menyampaikan, bahwa saya berada pada pilihan 01 (Jokowi-Ma’ruf, Red),” kata H Najmul Akhyar yang juga merupakan Bupati Lombok Utara ini.

Menurutnya, Demokrat adalah partai yang demokratis. Hal itu juga telah disampaikan oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY.

Dimana Demkorat memberikan ruang bagi para Kader dalam Pilpres kali ini. “Demokrat menjadi partai demokratis, yaitu memberikan ruang kepada anggotanya untuk menentukan pilihan 01 maupun 02,” tutur Najmul.

untuk itulah, ia lantas memilih pilihan berbeda dengan pilihan pihak DPP Demokrat. Terlebih dirinya adalah anggota Nahdlatul Wathan (NW), salah satu organisasi terbesar di NTB.

Bahkan NW secara jelas dan terang telah menyatakan dukungan terhadap Jokowi-Ma’ruf. “Dan Insya Allah, saya akan berjuang untuk pemenangan pasangan 01,” tandasnya.

Keputusan yang diambil oleh Bupati Lombok Utara itu disambut baik oleh Ketua Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) NTB, TGH Hazmi Hamzar.

“Tentu kami sangat mengapresiasi keputusan Haji Najmul Akhyar yang telah menjatuhkan dukungannya kepada Bapak Jokowi dan Kiai Haji Ma’aruf Amin,” tuturnya, Selasa (19/3) di Mataram.

Menurutnya, keputusan yang diambil Ketua DPC Partai Demokrat Lombok Utara adalah hal yang tepat dan logis.

Sehingga ia juga berharap, sejumlah Kepala Daerah yang ada dilingkup NTB ini juga dapat mengikuti jejak H Najmul Akhyar dalam menentukan arah dukungannya pada Pilpres mendatang.

“Kami juga berharap, kepada Bupati/Walikota termasuk Pak Gubernur dan Bu’ Wakil Gubernur juga dapat menjatuhkan dukungannya untuk paslon nomor urut 01 pada Pilpres nanti,” ajaknya.

Dengan semakin banyaknya pihak berpengaruh di NTB menyatakan arah dukungannya, TGH Hazmi Hamzar mengaku optimis jika pasangan Jokowi-Ma’ruf akan menang di NTB.

“Saya semakin optimis pasangan nomor urut 01 akan menang besar di NTB pada Pilpres 2019 ini,” kata Hazmi Hamzar yang juga kini menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi NTB ini.

Ia juga meyakini, jika paslon nomor urut 01 menang dan melanjutkan kepemimpinannya pada periode berikutnya, bukan tidak mungkin perhatian Jokowi akan lebih besar bagi NTB, termasuk menuntaskan segala sesuatunya.

“Pastilah, perhatian beliau (Jokowi) akan lebih besar lagi bagi kita dan daerah. Pembangunan yang dilakukan di NTB yang belum tuntas pastinya juga akan dituntaskan pada kepemimpinan selanjutnya,” ucap Hazmi.

“Perhatian beliau kepada kita (NTB) sudah sangat terasa dan terlihat jelas bagaimana dan seperti apa. Jadi sangat wajar ketika dukungan kepada Bapak Jokowi dan KH Ma’ruf sangat besar. Dan sudah sepantasnya kita mendukung siapa sosok yang pantas untuk didukung, siapa lagi kalau bukan beliau,” demikian politisi PPP itu menambahkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar