Senin, 04 Mei 2020

Dukung MotoGP Mandalika 2021, Pelindo III Lanjutkan Proyek Terminal Gilimas


JAKARTA - PT Pelindo III (Persero) tetap melanjutkan sejumlah proyek di tengah pandemi virus corona. Salah satu yang proyek yang terus dikerjakan adalah Terminal Gilimas di pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Direktur Utama Pelindo III Doso Agung mengatakan, pelabuhan ini terminal sandar kapal pesiar yang dibangun untuk mendukung Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika yang dipersiapkan sebagai kawasan pariwisata unggulan di Pulau Lombok, NTB.
Proyek ini dibangun untuk mendukung pembangunan Sirkuit Mandalika hingga rencana pelaksanaan event motoGP, nantinya terminal Gili Mas adalah salah satu pintu masuk wisata melalui jalur laut.
“Progres pembangunan fisik dermaga sepanjang 440 meter, terminal penumpang dengan kapasitas hingga 1.500 orang, dan fasilitas pendukungnya telah selesai 100%. Dengan demikian, wisatawan tidak perlu lagi menggunakan sekoci untuk mencapai daratan seperti yang selama ini dilakukan di Pelabuhan Lembar. Hal tersebut tentu menambah keamanan dan kenyamanan penumpang,” ujarnya, dalam keterangannya, Senin (4/5/2020).
Seperti diketahui, event balap motor terbesar di dunia yakni MotoGP di Mandalika ditargetkan akan mulai dilaksanakan pada Oktober 2021. Pemerintah pun berharap, pandemi virus corona tidak menganggu target tersebut.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama mengatakan, pemerintah masih berharap penyelenggaraan MotoGP ini masih sesuai jadwal. Adapun rencananya event ini akan berlangsung pada Oktober 2021.
Meskipun begitu lanjut Wishnutama, belum mendengar pernyataan resmi dari pihak penyelenggara MotoGP. Namun pemerintah masih terus berkomunikasi mengenai penyelenggaraan event motoGP 2021 di Mandalika
"MotoGP akan on schedule atau tidak kami berharap masih on schedule. Belum ada pemberitahuan resmi dari MotoGP (internasional)," ujarnya
(fbn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar