Ketua Komisi II DPRD Medan, Sudari ST
Pemerintah Kota (Pemko) Medan melalui Dinas Kesehatan terus mengejar angka Vaksinasi Covid-19 di Kota Medan. Bahkan saat ini, vaksinasi tambahan (booster) tahap II tengah digalakkan bagi para tenaga kesehatan (nakes) di Kota Medan.
Berdasarkan data yang diterima Sumut Pos dari Dinas Kesehatan Kota Medan pada Selasa (9/8/2022), jumlah nakes yang telah divaksinasi booster tahap II telah mencapai 3.649 orang atau 19,48 persen dari total yang ditargetkan.
“Total jumlah nakes yang sudah divaksinasi booster tahap II berjumlah 3.649 orang atau 19,48 persen,” ucap Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kota Medan, dr Pocut Fatima Fitri kepada Sumut Pos, Selasa (9/8/2022).
Dikatakan dr Pocut, para nakes memang merupakan golongan masyarakat yang paling rentan terhadap penularan Covid-19. Untuk itu, pihaknya terus mengejar vaksinasi booster tahap II kepada para nakes agar dapat kembali meningkatkan imunitas tubuh mereka yang setiap harinya bertugas dalam melayani kesehatan masyarakat.
Sementara itu, untuk vaksinasi booster tahap I kepada para nakes telah mencapai bahkan melebihi target yang ditetapkan.
“Total nakes di Kota Medan yang sudah divaksinasi booster tahap I berjumlah lebih dari 23.000 orang. Untuk itu, kita akan kejar booster tahap II kepada para nakes ini secepatnya,” ujarnya.
Menanggapi hal ini, Ketua Komisi II DPRD Kota Medan, Sudari ST, meminta Dinas Kesehatan Kota Medan untuk terus mempercepat pelaksanaan vaksinasi booster tahap II kepada para nakes di Kota Medan.
“Karena memang para nakes ini yang paling rentan tertular, mereka bekerja siang dan malam untuk melayani kesehatan masyarakat,” ujar Sudari kepada Sumut Pos, Selasa (9/8/2022).
Untuk itu, terang Sudari, vaksinasi booster tahap II ini harus dikejar agar semua nakes di Kota Medan sudah di booster tahap II secara keseluruhan. Dengan begitu, imunitas tubuh para nakes bisa lebih kuat dan lebih aman saat melayani masyarakat. Dengan begitu, herd immunity (kekebalan massal) juga akan cepat terbentuk.
“Capaian 19,48 persen itu kita nilai cukup baik karena memang vaksinasi booster tahap II ini belum lama dimulai. Maka kita berharap, capaian ini bisa terus ditingkatkan dan dikejar sesuai target,” terang Sudari yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PAN DPRD Medan itu.
Selanjutnya, sambung Sudari, bila nakes-nakes di Kota Medan sudah divaksinasi booster tahap II, maka vaksinasi booster tahap II tersebut bisa berlanjut kepada para petugas pelayan publik, seperti TNI/Polri, tenaga pendidik, dan petugas pelayan publik lainnya.
Namun begitu, Sudari juga mengingatkan kepada Dinas Kesehatan Kota Medan untuk tidak hanya mengejar vaksinasi booster tahap II kepada para tenaga kesehatan, melainkan juga mengejar target vaksinasi booster tahap I kepada masyarakat umum.
“Sebab capaian vaksinasi booster tahap I untuk masyarakat umum juga terbilang masih cukup rendah. Sesuai instruksi Wali Kota Medan, Pak Bobby Nasution, vaksinasi booster ini harus kembali digalakkan. Saya harapkan sentra-sentra vaksinasi bisa kembali diperluas agar memudahkan masyarakat dalam memperoleh vaksinasi booster,” tutupnya. (map)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar